| GUNAKAN SKIN YANG SEDERHANA. | <div style='background-color: none transparent;'> <a href='http://www.rsspump.com/?web_widget/rss_ticker/news_widget' title='News Widget'> News Widget </a> </div> | Selamat datang, Ahlan wa sahlan... semoga informasi yang ada di blog sederhana ini bermanfaat dan membawa berkah. Amin. Terima kasih atas kunjungannya, semoga anda tidak bosan...

Trending Topic

class="tr_bq">

BELLAGIOReview: HTC Desire VC - T328d

Kali ini vendor asal Taiwan HTC merilis ponsel dengan kemampuan dual sim yang dapat aktif secara bersamaan yaitu Desire V untuk GSM-GSM dan Desire VC untuk CDMA-GSM. Kali ini kami akan mereview ponsel Desire VC yang dapat menggabungkan ponsel CDMA dan GSM anda.
Ponsel ini khusus dirilis HTC untuk regional India dan Indonesia, dan untuk di Indonesia ponsel ini ditawarkan dua operator besar CDMA dengan program bundling, namun tenang untuk operator anda bebas mengganti karena tidak di lock. Kira-kira dengan dibanderol 2,9 jutaan layakkah ponsel ini menggantikan dua ponsel anda? Silahkan baca review kami dibawah ini.

Spesifikasi Utama
  • Triband GSM (900/1800/1900 MHz)
  • CDMA 2000 (800 MHz), EVDO Rev.A
  • Layar sentuh kapasitif 4.0 inci (480 x 800 piksel) 233ppi
  • Prosesor single core MSM7227A Snapdragon 1GHz Cortex-A5, Adreno 200
  • Kamera utama 5MP (2592 x 1944 piksel) autofokus, LED flash
  • Memori internal 4GB (1GB aplikasi, 100MB multimedia, sisanya sistem)
  • Android OS 4.0 ICS
  • Beats Audio
  • Baterai Lithium Ion 1650 mAh removeable
Paket Penjualan
  • Handset Desire VC
  • Baterai Lithium Ion 1650 mAh
  • Kepala charger
  • Kabel data
  • Headset
  • Manual
  • Kartu garansi
  • Starter pack operator

Desain dan Bodi
Dengan melihat sekilas pasti anda akan langsung mengenali ponsel ini merupakan ponsel buatan HTC, karena desain yang diusung boleh dibilang HTC sekali. Dengan bentuk yang persegi panjang serta bagian earpiece yang berbentuk garis memanjang, tidak sulit menebaknya.


Ponsel ini memiliki dimesi 119.5 x 62.3 x 9.5 mm dengan bobot 119 gram saja. Saat digenggam, bodi ponsel terasa tipis dan ringan. Hal ini bisa jadi karena HTC memilih untuk lebih low profile dengan menggunakan material back cover berbahan plastik bukan aluminium, yang dilapisi semacam karet, sehingga terasa tidak licin. Terlebih tekstur garis-garis yang memperkuat posisi ponsel ketika digenggam. Aksen warna merah di bagian sekeliling kamera dan bagian earpiece juga memberi kesan ''gahar''.



Pada bagian muka terdapat earpiece yang didalamnya terdapat lampu notifikasi, sensor proximity dan cahaya, layar sentuh 4.0 inci, tiga buah tombol kapasitif (back, home, dan recent apps). Untuk bagian belakang terdapat kamera, led flash dan speaker dibagian bawah. Untuk sisi kiri ponsel hanya terdapat tombol volume dan sisi kanan hanya diisi port microUSB. Bagian atas terdapat port headset 3.5mm dan tombol lock/power dan bagian bawah terdapat mic.
HTC Desire VC - T328d Review Gallery
Untuk tombol lock/power dan volume terasa agak kurang menonjol sehingga cukup sulit untuk menekannya meskipun tombol tersebut terasa empuk ketika ditekan. Slot sim card keduanya (CDMA-GSM) berada didalam backcover beserta slot microSD. Untuk kartu sim belum mendukung hot swap karena anda harus mencabut baterai dahulu untuk mengganti atau memasangnya.


Layar
HTC Desire VC menggunakan layar sentuh LCD kapasitif beresolusi WVGA (480 x 800 piksel) berukuran 4.0 inci. Untuk ukuran layar 4 inci kami merasa sudah cukup puas, tampilannya juga halus dan jernih, namun sayang entah mengapa layar di Desire VC ini terlihat agak kuning tidak seperti yang digunakan di HTC One V. Dan juga layar di ponsel ini tidak dilindungi dengan Gorilla Glass sehingga anda harus lebih hati-hati dan menggunakan anti gores untuk lebih amannya. Untuk dibawah sinar matahari, layar di Desire VC sudah cukup mumpuni anda masih dapat melihat dengan cukup jelas.
Antar Muka
Desire VC sudah menggunakan antar muka Sense 4.0 yang dipadukan dengan sistem operasi Android 4.0 ICS. Seperti biasa antar muka Sense tampil menawan dengan berbagai tambahan fitur dan pengaturan tampilan. Halaman homescreen dapat menampung lima halaman yang berfungsi sebagai lahan untuk menaruh widget, shortcut, dan lainnya. Jendela notifikasi hadir dengan jalan pintas ke menu setting. Drawer aplikasi tampil dengan formasi ikon 4 x 4 ditemani latar belakang hitam, dan juga dapat ditampilkan dalam tiga kategori seperti all, frequent, dan downloads.






Saat kami menjelajah menu ke menu, terkadang kami merasakan performa ponsel ini agak lambat, mungkin karena penggunaan prosesor single core 1GHz Cortex-A5 dan GPU Adreno 200 di antar muka Sense yang terkenal lebih berat dibandingkan antar muka lain.
Contacts dan Messaging
Contacts atau disini HTC menyebutnya dengan people, tampil dengan kompleksitas sinkronisasi berbagai akun secara baik. Sehingga contacts anda akan lebih informatif karena terdiri dari berbagai gabungan data baik dari email hingga jejaring sosial.


Untuk messaging tidak ada yang menonjol, standar Android saja dengan kemampuan sms, mms, email dengan aplikasi gmail bawaan dan provider lain, serta talk untuk perpesanan instan default.

Kamera dan Perekam Video
Dengan kamera beresolusi 5 MP (2592 x 1944 piksel) dengan kemampuan autofokus serta LED flash, anda dapat mengambil momen penting secara cepat. Mengapa demikian? Karena kamera dan perekam video di Desire VC dan ponsel HTC lain keluaran terbaru memiliki performa yang cukup cepat dan digabung menjadi satu. Untuk ponsel Desire VC fitur mengambil gambar saat melakukan perekaman seperti yang hadir di One V tidak dapat dilakukan. Performa fokus juga baik dan cepat, touch to focus dapat digunakan baik untuk kamera dan perekam video. Dilengkapi beberapa menu effect dan edit, aplikasi dasar untuk pengambilan dan pengolahan hasil kamera sudah mumpuni dan dapat diandalkan. Hasil asli dapat diunduh disini.





Untuk pengambilan gambar dalam ruangan, hasil tidak terlalu jernih, terdapat noise, namun warna cerah, hidup dan cukup tajam.

Untuk pengambilan gambar luar ruangan, hasil agak sedikit pucat dan tidak terlalu detil.

HTC Desire VC - T328d Review Gallery
Meskipun sudah beresolusi 5MP, namun kamera di Desire VC hanya dapat melakukan perekaman hingga resolusi maksimal WVGA (800 x 480) 30fps.
Multimedia
Tampilan gallery hadir dengan ciri khas HTC. Kumpulan semua foto dan video anda akan tertampil disini. Anda juga dapat melihat album-album dari akun lain seperti Facebook, Flickr,, dan lainnya. Rendering foto beresolusi tinggi dapat dilakukan dengan cepat dan mulus meskipun terkadang terasa agak lambat.


Pemutar video di Desire VC agak mengecewakan, pasalnya pemutar video bawaan (dari menu gallery) tidak dapat memutar video dengan format MP4 resolusi 720p, jadi terbatas hanya resolusi WVGA saja. Terdapat fitur screen shot, subtitle, pengaturan brightness, beats audio, dan lainnya.



Nah inilah salah satu poin tambah dari ponsel keluaran HTC akhir-akhir ini, yaitu pemutar musik yang dipersenjatai dengan teknologi Beats Audio. Tampilannya khas HTC dengan integrasi soundhound untuk identifikasi lagu dan Gracenote untuk pencarian informasi dan album art. Ada juga aplikasi radio internet dan toko musik digital di menu music.
Saat kami tes dengan headset Beats, keluaran suara sangat powerful terutama di segi bass. Jika anda tidak begitu suka dengan karakter bass, anda juga dapat menonaktifkan fitur ini di menu sound enhancer. Untuk kualitas speaker, keluaran suara bagus dan cukup jernih namun sayang tidak terlalu powerful. Saat mendengarkan musik maka akan muncul mini music player di lockscreen dan juga tombol play/pause di jendela notifikasi.




Radio FM tidak ketinggalan hadir dengan tampilan indikator kekuatan sinyal dan juga kemampuan untuk menyimpan stasiun radio favorit. Seperti biasa anda harus mencolokkan headset terlebih dahulu yang berfungsi sebagai antena untuk dapat menggunakan fitur ini.


Browser
Dengan layar berukuran 4.0 inci maka pengalaman browsing anda akan menyenangkan karena anda tidak perlu sering-sering menggeser halaman untuk membaca konten. Terlebih terdapat fitur read yang hanya menampilkan teks dan informasi utama di halaman web, sehingga lebih mudah dibaca.
Saat kami membuka website www.teknoup.com versi desktop, halaman dapat dibuka dengan baik walau kadang terasa sedikit jeda saat rendering dan zooming halaman. Urusan multitab, browser ini hanya dapat membuka hingga empat halaman sekaligus. Untuk pemutaran konten flash juga dapat dijalani dengan baik, dan dapat diaktif dan nonaktifkan di bagian menu di kanan atas. Fitur Incognito tab atau berselancar tanpa jejak juga hadir di browser bawaan ini.



Kami melakukan tes browser HTML5 dan browser Desire VC mendapatkan angka 292 poin dengan 3 poin bonus. Sedangkan untuk tes Sunspider dimana skor makin kecil makin baik, browser ini mendapat angka 4424.5 ms.


Konektivitas
Ponsel ini hidup di dua dunia yaitu GSM Triband (900/1800/1900 MHz) dan CDMA 2000 (800 MHz). Seperti yang sudah dijelaskan diatas, untuk jaringan GSM hanya mentok di jaringan 2G atau GPRS sedangkan untuk jaringan CDMA hingga EVDO Rev.A . Terlihat HTC menujukan penggunaan koneksi internet utama dengan jaringan CDMA yang terkenal lebih cepat dan murah, namun tidak melupakan jaringan GSM yang memiliki jangkauan seluler lebih luas. Penggunaan dua jaringan ini juga simpel, anda dapat memilih sim mana yang menjadi sim card utama dan dapat juga mematikan jaringan salah satu/kedua sim card untuk menghemat daya tahan baterai.
Untuk konektivitas lokal, terdapat WiFi 802.11 b/g/n, dengan kemampuan hotspot dan DLNA, Bluetooth v3.0, A-GPS, microUSB v2.0, serta dukungan kartu memori hotswap (dalam backcover) hingga 32GB.
Benchmarking
  • Quadrant Standard: 2165 poin
  • AnTuTu Benchmark: 2962 poin
  • Neocore : 55.8 fps
  • MultiTouch: maksimal 4 sentuhan
  • CamSpeed: 737 shutter time, 971 image time, 779 focus time
HTC Desire VC - T328d Review Gallery
Daya Tahan Baterai
Berbekal baterai Lithium Ion 1650 mAh, prosesor yang tidak haus tenaga, dan juga kemampuan dual sim aktif secara bersamaan, baterai di Desire VC mampu menghidupkan ponsel hingga seharian (+-12 jam) dengan penggunaan normal. Namun hal ini kembali lagi ke intensitas penggunaan, dan kualitas jaringan dari masing-masing operator karena dengan aktifnya dua jaringan sekaligus pasti akan membutuhkan daya baterai yang besar.
HTC Desire VC - T328d Review Gallery
Kesimpulan
Saat ini belum banyak ponsel Android dengan kemampuan dual sim yang dirilis oleh perusahaan ternama. Apalagi dual sim yang dimaksud CDMA-GSM, karena kebanyakan masih berada di dunia GSM-GSM saja. Bisa dibilang HTC Desire VC merupakan ponsel breakthrough dalam hal ini. Namun sayang untuk jaringan GSM hanya terbatas di jaringan 2G alias GPRS saja, sedangkan untuk operator CDMA di Indonesia seperti yang diketahui baru satu saja yang menawarkan kepraktisan saat dibawa ke luar daerah.
Kami tidak dapat melakukan perbandingan ponsel, karena belum ada ponsel berfitur sebanding dengan HTC Desire VC. Dan dengan dibanderol 2,9 jutaan, kami rasa cukup layak ponsel ini dimiliki oleh anda yang hidup di dua dunia jaringan. Meskipun dari segi hardware agak tertinggal, namun fitur dual on CDMA-GSM di Android ini bisa dibanggakan secara penuh oleh HTC. [sumber]
Kelebihan
  • Kemampuan dual sim CDMA-GSM di Android
  • Desain yang bergaya
  • Beats audio yang mengagumkan
Kekurangan
  • Kinerja prosesor yang agak lambat
  • Terbatasnya jaringan internet GSM

No comments :