5 Peristiwa Konyol Yang Terjadi di China

Terkadang tanpa disadari banyak sebagian dari kita melakukan dan mengalami hal-hal yang menggelikan dan di luar kebiasaan keseharian. Rasa takut dan panik membuat kita terburu-buru dalam mengambil keputusan, sementara ketenangan yang berlebihan membuat kita tidak waspada, namun kecerian terkadang membuat kita lebih peka terhadap suasana yang sedang berlangsung di sekitar kita. Berikut 5 peristiwa menggelikan terjadi di China: 

1. Bersembunyi di Terowongan Rahasia selama 20 tahun 


Bersembunyi di Terowongan Rahasia selama 20 tahun
Seorang pria yang dicari atas kasus pembunuhan tetangganya, bersembunyi selama 20 tahun di dalam sebuah terowongan yang ia gali sendiri di bawah rumahnya. Hui Guangwen ditemukan di rumahnya di Suinan, China, pada 2007 lalu. Ia mengatakan kepada polisi,”sangatlah membosankan berada di bawah sana.” 
2. Gigi hilang ditemukan di dalam paru-paru 

Gigi hilang ditemukan di dalam paru-paru
Setelah Qin Yuan dari Chongqing, China, terbangun dan merasakan sepertinya ada yang aneh di dalam tubuhnya, tak lama setelah ia menyadari giginya hilang. Ia pun kemudian melakukan konsultasi ke dokter untuk menemukan giginya yang hilang. Dan ia sangat terkejut ketika dokter menemukan gigi palsunya berada di dalam paru-paru. Setelah ia mengalami sebuah operasi, dokter menyarankan agar ia mencabut gigi palsunya menjelang tidur. 
3. Telur Kejutan 

Ketika Cao dari Changcun, China, memecahkan sebutir telur untuk makan malam, ia pun terkejut ketika yang keluar dari cangkang adalah seekor anak ayam yang masih hidup, dan yang paling luar biasa, Cao melihat anak ayam itu berkaki empat. 
4. Tersapu Angin di Atas Atap 

Seorang pria yang sedang berusaha memperbaiki atap rumahnya yang rusak di Beijing, China, tiba-tiba tubuhnya terhempas oleh angin dan menyangkut di sebuah pohon setinggi 14 meter. Selama 20 menit ia harus berdiam diri di atas pohon menanti pemadam kebakaran yang akan menolongnya. 
5. Aksi Penyelamatan Ganda 

Aksi Penyelamatan Ganda 
Seorang lelaki China bernama Wang Weiqing, menyelematkan seorang bocah yang terjatuh dari sebuah jendela rumah di Beicheng pada 2008, dan 20 tahun sebelumnya ia pun melakukan hal yang sama terhada ayah dari sang anak tersebut.